Contoh Kumpulan Pantun Bertema Nasehat


Pantun adalah puisi melayu asli dan merupakan salah satu dari jenis  karya sastra yang sudah lama  usianya. pantun hanya terdiri dari 4 baris dengan pembagian sajak ab-ab atau aa-aa. Dulunya pantun adalah puisi yang diucapkan secara lisan kemudian saling berbalas-balasan namun sekaran pantun juga sudah lazim ditemukan dalam bentuk tulisan seperti contoh pantun yang akan diberikan nanti. Di Indonesia pantun memiliki sebutan yang berbeda di beberapa daerah, seperti misalnya di Minangkabau disebut dengan patuntun, di Sunda disebut dengan nama paparikan, di Jawa disebut dengan nama parikan, dan sebagainya.

Contoh kumpulan pantun bernada nasehat

Kehidupan sosial masyarakat adalah sumber inspirasi yang sangat baik untuk membuat pantun. Banyak contoh pantun yang memiliki nilai moral dan pesan nasehat di dalamnya mengenai berbagai macam isu sosial yang terjadi di tengah masyarakat. Sejak dulu karya sastra memang banyak digunakan untuk melontarkan kritik terhadap kehidupan masyarakat dari berbagai macam aspek misalnya aspek budaya, aspek perilaku, bahkan hingga politik. Pantun bisa digunakan sebagai cara untuk memberikan kritikan maupun masukan kepada para pembaca maupun pendengar pantun  dengan kata-kata yang lebih ringan dan menyenangkan sehingga pendengar maupun pembaca pun  bisa melihat perspektif isu sosial dari sudut pandang konteks yang lebih santai. Berikut adalah contoh macam-macam pantun yang memiliki nilai nasehat.


Contoh kata pantun mengandung nasehat 1

Berandai-andai banyak melamunnya

Ramai-ramai makan ikan kerang

Orang pandai banyak pengikutnya

Tuntut ilmu hingga ke negeri seberang


Contoh kata pantun mengandung nasehat 2

Main ke pasar cari buah srikaya

Dimakan sambil berdiri di kapal layar

Apa guna punya harta kaya

Jika amal tak pernah dibayar

Contoh kata pantun mengandung nasehat 3

Jalan-jalan ke pasar ketemu sama enyak

Beli sanggul sambil makan babat

Indonesia masyarakatnya banyak

Saling rangkul dan saling bersahabat


Contoh kata pantun mengandung nasehat 4

Agar-agar dimakan di latar

Burung puyuh jadi ikut lapar

Jadi pelajar tugasnya belajar

Bukan turun ke jalan bikin onar


Contoh kata pantun mengandung nasehat 5

Si Aftar menulis di daun lontar

Tulisannya rapi daun lontar dimakan

Belajar tak sekedar pintar

Punya ilmu harus dibagi-bagikan

Sumber : https://www.infokekinian.com

Related Posts

0 Response to "Contoh Kumpulan Pantun Bertema Nasehat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel